Coba ngintip sesuatu yg kelihatan sepele dan murahan
Ternyata itu SESUATU yg WOoooOW 💏💎💎💎💎💎
DAUN SINGKONG PAKAN ALTERNATIF
Sudah pada tahu kan dengan sayuran podomoro, sayur berbahan utama daun singkong, uenake polll...kalau di rumah makan padang daun ketela pohon hanya di rebus terus di tiriskan sebagai lalapan.
Pemberiaan untuk ternak dalam kondisi segar :
Setelah di petik daun singkong di remas remas sebentar lalu di angin anginkan, kebiasaaan peternak panen daun di sore hari baru keesokharinya di berikan ke ternak atau di jemur dulu setengah kering atau kering juga ndak papa , ayam kambing tetep mau memakannya, tapi jangan di berikan sebagai pakan tunggal yo.
Pemberiaan untuk ternak dalam kondisi kering :
Ini yang biasa di terapkan pada pabrik pakan besar sebagai campuran pakan konsentrat atau pakan jadi , di buat tepung dulu baru di ikutkan dalam formula pakan biasanya 5%.
Kalau saya punya teori sendiri hijau daun seperti daun singkong ,turi dll dalam formula konsentrat bisa tembus di angka 50%. Tapi kapan kapan saja mbahasnya soale teori saya menyalahi teori keilmuaan yang selama ini di pahami, mengko ndak marai rame.
Racun pada daun singkong :
Namanya Linamarin atau ada yang menyebut hidrogen sianida, akumulasi tertinggi kadar racun terdapat pada kulit umbi singkong lalu kulit batang singkong lalu pada daun singkong. Semua jenis daun singkong mengandung racun.bumiternak-betha.blogspot.com
Cara menghilangkan racun :
1. Direbus pada air mendidih lalu daun singkong setelah dingin di peras
2. Direndam dalam air selama 8 jam lalu di jemur hingga kering, metode ini yang di pakai kalau untuk tambahan pada formula pakan ternak. Tingkat kering asal kita remas daun singkong kemresek dan mudah hancur itu sudah cukup.
bumiternak-betha.blogspot.com
Dan ternyata, kandungan nilai gizi lumayan bagus ,berani bersaing dengan bahan pakan alternative lain sebagai berikut :
Protein : 29 – 30 %
Fat : 4,8 %
Serat Kasar : 22 %
Energi Metabolisme : 1300 Kcal/kg
Sebagai pembanding susu protein 25 %, kedelei 35-45 % , nah apa ndak potensial banget tuh, makanya segera saja berkreasi dengan potensi tersembunyi daun singkong tersebut. Asam amino dalam daun singkong kadarnya hampir 60%.
Daun singkong merupakan sumber vitamin A dan vitamin C, buah apel dan jeruk yang sudah kondang sebagai sumber vitamin di atas kalah jauh dengan daun singkong. Dengan 11.000 IU vitamin A dan 275mg vitamin C ,lebih unggul di banding Jeruk 50 mg vitamin C dan apel 20 IU vitamin A.
Bioflavonoid yang bernama RUTIN yang terdapat pada daun singkong yang biasa di sebut dengan Vitamin P, yang merupakan senyawa Glikosida yang mengandung Aglikon Kuersetin dan gula rutinosa yang berfungsi sebagai Permeabilitas pembuluh darah.
Senyawa Rutin biasa di gunakan oleh industry obat pabrikan, juga sebagai zat pengatur tumbuh, nah tak kasih tahu lagi kan sumber hormone natural dan sebagai bahan komestika .
Untuk memperoleh Rutin gampang pholl…daun singkong yang dimasak suhu rendah atau daun singkong yang di kocor air panas lalu diperas trus endapkan air perasan ini, endapan berwarna hijau itu Rutin.
Tau kan sekarang
Jangan di bilang ndeso kalo makan daun singkong
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
selamat datang,silahkan tinggalkan komentar anda
terimakasih